LIGA 1 INDONESIA

Informasi Terupdate Liga 1 INDONESIA

Liga 1 2024-2025: Semen Padang 1-2 Barito Putera

Bagikan

Barito Putera meraih kemenangan kedua mereka di Liga 1 2024-2025. Mereka berhasil menghempaskan perlawanan Semen Padang dengan skor 1-2 di Stadion Utama SumBar, Padang Pariaman. Hasil ini membuat Semen Padang tertahan di peringkat 16 dengan koleksi tiga poin. Sementara Barito Putera naik ke peringkat sembilan dengan koleksi tujuh poin.

Liga 1 2024-2025: Semen Padang 1-2 Barito Putera
Satria Tama menjadi pahlawan Barito Putera saat melawan Semen Padang dengan menggagalkan penalti kedua Kenneth Ngwoke.

 

Jalannya Laga

Barito Putera mengambil alih laga terlebih dahulu. Mereka pun unggul di menit ke-16 melalui Lucas Morelatto. Setelah menerima umpan silang dari Rizky Pora, dia melepaskan tembakan kaki kiri yang melengkung ke sudut atas gawang Semen Padang. Mochammad Dicky tidak mampu membendung tembakan tersebut dan Barito Putera pun unggul 0-1.

Namun Semen Padang menyamakan kedudukan enam menit kemudian. Adalah Kenneth Ngwoke yang berhasil mencetak gol penyeimbang tersebut. Dia berhasil menaklukkan Satria Tama dari titik putih setelah tembakan kerasnya salah dibaca oleh sang kiper dan masuk ke gawang setelah menghantam mistar gawang.

Tetapi Barito Putera dengan cepat mengambil kembali keunggulan di menit ke-34. Kali ini, melalui skema tendangan bebas, Morelatto melepaskan tembakan keras yang gagal dibendung oleh Dicky. Namun, tampaknya terjadi deja vu ketika Semen Padang mendapat penalti kedua di menit 45 + 7. Sayangnya untuk Ngwoke, tembakannya kali ini dapat dibaca Satria, sehingga Paruh Waktu berakhir 1-2.

Di Babak Kedua, Semen Padang sempat menyamakan kedudukan di menit ke-55 melalui Michibuchi Ryohei. Sayangnya, ketidak jelian wasit membuat gol tersebut dibatalkan. Padahal, terlihat jelas dari tayangan ulang jika Michibuchi mendapat bola lebih dahulu sebelum Satria.

Usaha Semen Padang mengejar ketertinggalan pun musnah di akhir-akhir Babak Kedua. Ini setelah Frendi Saputra mendapatkan kartu kuning keduanya, membuat dia mendapat kartu merah. Bermain dengan 10 pemain membuat Semen Padang tidak mampu mengejar ketertinggalan, sehingga hasil 1-2 pun bertahan.

Line Up Semen Padang vs. Barito Putera

Liga 1 2024-2025: Semen Padang 1-2 Barito Putera

Semen Padang (5-3-2): Dicky ; Djin, Vargas, Kim, Martic, Frendi ; Scott, Ngwoke, Iqbal ; Stewart, Juliansyah.
Barito Putera (4-3-3): Satria ; Daffa, Lucao, Aditya, Sasongko ; Madinda, Firly, Morelatto ; Ezzejjari, Gero, Pora.

Laga Selanjutnya

Semen Padang akan bertandang ke Stadion Sultan Agung untuk menghadapi Persita.
Barito Putera akan bermain kandang melawan Borneo.

Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.