Stadion Utama SumBar Memprihatinkan, Netizen pun Heboh
Pada lanjutan MD5 Liga 1 2024-2025 lalu, Semen Padang bertemu dengan Barito Putera. Laga yang dihelat di Stadion Utama SumBar di Padang Pariaman itu menuai banyak cibiran netizen. Bukan karena performa Semen Padang yang buruk (mereka kalah 1-2) di laga tersebut, melainkan, kondisi stadion yang digunakan oleh Semen Padang.
Belum Selesai Dibangun
Seperti yang diketahui, Semen Padang nekat menjamu Barito Putera di Stadion Utama SumBar yang pembangunannya dianggap masih belum selesai, mangkrak, serta terbengkalai. Stadion ini dianggap terbengkalai karena stadion ini baru selesai 35% dari rencana. Padahal, stadion itu sudah dibangun dari tahun 2018 alias enam tahun yang lalu.
Semen Padang sendiri berdalih jika stadion ini hanya akan digunakan sekali. Apalagi, laga tersebut digelar tanpa penonton karena Semen Padang mendapat sanksi akibat kejadian di Final Liga 2 musim 2023-2024. Semen Padang mendapat hukuman tiga laga tanpa penonton saat itu.
Namun tetap saja, netizen menyoroti betapa tidak profesionalnya PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang mengizinkan laga berlangsung di Stadion Utama SumBar. Apalagi, pada hari berlangsungnya laga, stadion tergenang oleh banjir, tepatnya di area belakang gawang. Selain itu pula, pembangunan tribun di stadion juga belum selesai, karena hanya Tribun Barat saja yang sudah jadi. Sementara Tribun Utara, Timur, dan Selatan masih berbentuk bangunan mentah.
Selain kondisi lapangan dan tribun yang tidak layak, ada satu hal lain yang disorot oleh netizen. Terdapat video dan foto yang memperlihatkan seekor ular kecil meliuk-liuk di lapangan. Panitia laga pun segera mengamankan ular tersebut sehingga tidak ada korban.
Akan Segera Pulang ke Kandang Asli
Untungnya buat Semen Padang, mereka tidak perlu berlama-lama berada di stadion ini. Kandang mereka, yaitu Stadion Haji Agus Salim di Padang, sebentar lagi akan bisa dipakai. Semen Padang sendiri memang sempat melakukan renovasi seusai menjalani Liga 2 pada musim lalu untuk memastikan Stadion Haji Agus Salim memenuhi syarat stadion Liga 1. Karena sudah jadi, Semen Padang akan kembali bermarkas di stadion tersebut pada laga kandang mereka yang berikutnya.
Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.