Liga 1 2024-2025: Dewa United 3-3 Madura United
Dewa United dan Madura United memainkan laga seru pada laga MD6 Liga 1 2024-2025. Pada laga yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, keduanya bermain imbang 3-3. Hasil ini membuat Dewa United naik ke peringkat delapan dengan koleksi tujuh poin. Sementara Madura United tertahan di dasar klasemen dengan koleksi dua poin.
Jalannya Laga
Dewa United berhasil membuka keunggulan lebih dahulu di menit kedelapan. Alex Martins dan Egy Maulana Vikri melakukan umpan satu-dua di depan kotak penalti. Nama terakhir kemudian melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang tidak mampu dibendung oleh Wagner Augusto.
Namun Madura United berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-23. Melalui skema tendangan sudut, bola diterima oleh Christian Rontini di kotak penalti. Dia melepaskan tembakan ke arah gawang, yang dengan tidak sengaja mengenai Luiz dos Reis (lebih dikenal dengan nama Lulinha) sehingga berubah arah dan menjebol gawang Sonny Stevens.
Tetapi Dewa United kembali memimpin di menit ke-31. Dia berhasil menyundul umpan silang Altalariq Ballah untuk mengubah skor menjadi 2-1. Skor ini bertahan hingga Paruh Waktu.
Babak Kedua baru berjalan dua menit ketika Madura United menyamakan kedudukan. Frank Sokoy mengirimkan umpan terobosan ke arah Iran Junior, yang dibiarkan bebas oleh lini pertahanan Dewa United. Dia dengan tenang mengirimkan tembakan melengkung ke sudut atas gawang Stevens.
Di menit ke-74, tampaknya Madura United akan menang seusai Lulinha mencetak gol keduanya. Namun Dewa United kemudian mendapatkan penalti di menit 90 + 12. Alex berhasil mengeksekusi penalti tersebut untuk mengakhiri laga dengan skor 3-3.
Line Up Dewa United vs. Madura United
Dewa United (3-4-3): Stevens ; Maulana, Mitrevski, Meneses ; Nufiandani, Egy, Messidoro, Kambuaya ; Marukawa, Alex, Ballah.
Madura United (4-4-2): Wagner ; Araya, Monteiro, Rontini, Sokoy ; Ahmad, Wehrmann, Ilhamsyah, Lulinha ; Hanis, Maxuel.
Laga Selanjutnya
Dewa United akan bertandang ke Gelora Bung Tomo untuk menghadapi Persebaya.
Madura United akan bermain di kandang melawan Persib.
Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.